4 Minuman Herbal untuk Asam Lambung, 100% dari Bahan Alami!
Terdapat berapa faktor yang bisa menyebabkan kadar asam lambung naik, di antaranya terlalu banyak mengonsumsi makanan pedas, berlemak tinggi, dan stres yang berlebih. Orang-orang biasanya memilih untuk meminum obat untuk meredakannya. Namun, tak ada salahnya untuk mencoba minuman herbal untuk asam lambung daripada sedikit-sedikit konsumsi obat.
Racikan Minuman Temulawak
Temulawak merupakan salah satu tanaman herbal yang berkhasiat untuk menurunkan kadar asam lambung. Kandungan flavonoid dan kurkuminnya mampu menangkal radikal bebas dan melindungi dinding lambung.
Untuk membuat racikan minumannya, Anda perlu menyiapkan temulawak, kencur, dan lengkuas yang sudah dikupas masing-masing 30 gram. Siapkan juga 1 sdt adas, 4 butir kapulaga, air dan gula aren. Kemudian, rebus bahan-bahan tersebut hingga mendidih dan menyusut untuk mendapatkan sari-sarinya.
Minuman Herbal dari Kunyit
Selain temulawak, kunyit juga dinilai efektif dalam meredakan asam lambung. Cara membuat minumannya adalah dengan menumbuk kunyit kering hingga menjadi bubuk. Atau Anda bisa membeli bubuk kunyit instan dan menyeduhnya dengan air hangat.
Ramuan Herbal dari Pala
Tak hanya digunakan sebagai rempah-rempah masakan, biji pala juga dikenal sebagai obat herbal yang berkhasiat untuk meredakan asam lambung yang kambuh. Bahan-bahan membuat racikan minumannya cukup sederhana, yaitu biji atau serbuk pala, bubuk pisang batu, dan 100 ml air.
Seduh bahan-bahan tersebut kemudian minum sekali dalam sehari. Agar asam lambung tidak gampang kambuh, Anda harus rutin meminumnya selama 30 hari.