Gunung Parang, Pendakian Jalur Ferrata Pertama di Indonesia

 

Pernah mendengar nama Gunung Parang? Merupakan salah satu objek wisata di Jawa Barat, jalur pendakian Gunung Parang kini menjadi magnet baru bagi pemanjat tebing lokal maupun mancanegara. Pasalnya, gunung yang satu ini adalah gunung pertama di Indonesia yang dilengkapi dengan jalur Ferrata. Bahkan disebut-sebut menjadi gunung dengan jalur Ferrata tertinggi di Asia Tenggara.

Gunung Parang berada di Kab. Purwakarta, lebih tepatnya di Kampung Cirangking, Desa Pasanggrahan. Gunung ini memiliki ketinggian sekitar 983 mdpl dan mempunyai 3 puncak yaitu Tower I, Tower II dan Tower III. Di mana untuk mencapai puncak gunung ini, ada dua pilihan jalur yang dapat dipilih yaitu via Ferrata dan via Taraje.

Di jalur pendakian via Ferrata, pendaki harus melakukan penanjakan di tebing dengan dipandu seorang pemandu lokal. Jalur Ferrata sendiri merupakan jalur pendakian yang menggunakan besi-besi baja sebagai pijakan. Sementara di jalur Taraje, pendaki harus melewati jalur berupa tangga yang disusun dari akar dan ranting pohon.

Bagi pendaki yang ingin merasakan pengalaman mendaki gunung yang menantang dan penuh adrenalin, maka pendakian Gunung Parang adalah terbaik. Karena selain punya pemandangan puncak yang indah, jalur pendakiannya juga tidak biasa.

Similar Posts