Tidak Selamanya Napas Bunyi ‘Ngik’ pada Bayi Pertanda Gejala Asma
Ada beberapa jenis gejala asma pada bayi. Di mana setiap gejalanya harus dikenali dengan tepat oleh orang tua. Nah, bagaimana jika bayi Anda napasnya berbunyi tidak wajar. Seperti bersuara ‘ngik-ngik’. Apakah ini pertanda bayi terkena asma?
Jangan khawatir, kasus bayi yang bernapas dan berbunyi ‘ngik’ mirip siulan lirih disebut dengan mengi. Dan bayi umum mengalaminya. Sebab paru-paru mereka belum berfungsi secara sempurna. Atau bisa juga karena adanya lendir di saluran pernapasan mereka.
Namun, Anda juga tidak boleh menyepelekan saat mengi terjadi secara terus-menerus. Bisa saja bayi Anda mengalami gangguan pernapasan yang lain. Seperti bronkiolitis. Atau karena alergi terhadap debu, serbuk sari tanaman dan lain sebagainya.
Nah, mengi pada bayi bisa merupakan pertanda gejala asma, jika ada gejala lain yang menyertainya. Seperti lubang hidung bayi melebar saat mengambil napas, sesak napas, terengah-engah, napas cepat, sering batuk, serta sulit menyusu. Atau bahkan bibir dan wajah bayi nampak membiru karena kekurangan oksigen.
Itulah mengapa mengi tidak selalu merupakan pertanda gejala asma pada bayi. Jadi, kenali gejala yang menyertainya. Dan segera periksakan ke dokter jika bayi Anda mengalami gejala yang telah disebutkan di atas.